Tuesday, January 15, 2019

Seni Bertani (Menggabungkan 2 Sifat Tanaman)

Dalam dunia pertanian terutama pembibitan tanaman ada beberapa istilah perkembangbiakan suatu tanaman. Ada cangkok,stek,sambung dan okulasi. Cara-cara ini dilakukakan dengan tujuan untuk memghasilkan bibitan tanaman yang lebih unggul terutama untuk metode sambung pucuk dan okulasi yang melibatkan 2 tanaman dengan sifat yang berbeda.

Teknik sambung pucuk dilakukan dengan cara menggabungkan batang atas dan batang bawah. Batang bawah diharapkan menjadi batang yang tahan terhadap patogen tanah dan kokoh, sedangkan batang atas merupakan bagian yang memiliki karakter produksi yang diinginkan. Batang bawah ini biasanya menggunakan tanaman yang berasal dari biji sehingga memiliki perakaran yang kuat.
proses sambung pucuk pada tanaman
Proses sambung pucuk,credit to Rangga Ajjh‎

Cara untuk menyambung pucuk juga tidak bisa dilakukan secara asal-asalan,tentu ada kaidah-kaidah tertentu yang harus dimengerti seperti jenis tanaman (marga,family). Sebagai contoh, Anda ingin menyambung tanaman buah durian sebagai batang pucuk maka bagian batang bawahnya juga harus dengan durian bukan dengan pohon rambutan.

Metode sambung pucuk ini juga umum dilakukan untuk tanaman hias seperti pohon mentaos yg disambung dengan anting putri (masih satu family), Beringin Iprik sambung Beringin Dolar (masih sejenis) dan membuat pohon Bougenvile satu pohon menjadi beberapa warna bunga dengan sambung pucuk bougenville lain yang berbeda warna.

Sedangkan untuk metode okulasi adalah dengan mengambil bagian mata tunas tanaman (yg sudah produktiv) untuk ditempel dengan batang tanaman yang belum produktiv dengan tujuan untuk mempercepat prodiktivitas suatu tanaman.Ada juga yang dinamakan dengan sambung susu yang akan kami ulas pada artikel selanjutnya.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner